Sejarah Tempat Wisata Gunung Tangkuban Perahu

Pada postingan pertama ini admin akan memposting tentang sejarah tempat wisata gunung tangkuban perahu yang berada di Bandung Provinsi Jawa Barat. Sejarah Gunung Tangkuban Perahu dihubungkan dengan cerita legenda Sangkuriang, yang dalam kisahnya Sangkuriang ingin menikahi ibunya sendiri yang bernama dayang Sumbi atau larasati.

Untuk menggagalkan niat Sangkuriang, ibunya mengajukan persyaratan yang cukup berat yaitu Sangkuriang diminta untuk membuat sebuah telaga dan perahu dalam waktu 24 jam. Namun Sangkuriang gagal memenuhi persyaratan yang diajukan oleh ibunya. Sangkuriang murka lalu menendang perahu tersebut sehingga terbalik. Perahu inilah yang kemudian membentuk sebuah gunung, yang kemudian gunung tersebut diberi nama Gunung Tangkuban Perahu oleh masyarakat sekitar.

Sejarah Tempat Wisata Gunung Tangkupan Perahu
Gunung Tangkuban Perahu / wisatakebandung.com

Tempat wisata di bandung - Rute perjalanan untuk mengunjungi Gunung Tangkuban Perahu kalau dari Bandung, kita harus melakukan perjalanan sejauh 7 KM menuju kota susu yang sangat dingin. Selanjutnya meneruskan perjalanan menuju perbatasan antara Bandung dengan Subang 7 KM lagi. Nah, disana nantinya akan ada persimpangan yang menunjukkan arah menuju pegungan tangkuban perahu. Dari persimpangan inilah kita akan melewati jalanan berkelok menuju kawasan hutan pinus yang sangat indah dan romantis bagi mereka yang berlibur bersama pasangannya.

Selain pemandangan hutan pinus, disekitar Gunung Tangkuban Perahu juga terdapat kawah dan hijaunya perkebunan teh.

Demikian sedikit penjelasan tentang Tempat Wisata Gunung Tangkuban Perahu yang ada di kota Bandung. Jika tidak keberatan silahkan bagikan artikel ini melalui media sosial anda, mungkin cukup sampai disini saja gambaran tentang sejarah gunung tangkuban perahu. Semoga bermanfaat.

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Sejarah Tempat Wisata Gunung Tangkuban Perahu "

Post a Comment