3 Tempat Wisata Kuliner di Medan yang Murah dan Lezat

Waffle Sandwich Medan | Wisata Kuliner Medan
Waffle Sandwich Medan 
Wisata Kuliner di Medan - Medan adalah ibu kota Provinsi Sumatra Utara dan merupakan pintu masuk utama para wisatawan mancanegara. Hal ini bisa terjadi karena di kawasan medan terdapat sebuah bandara berstandar internasional yakni bandara kuala namu. Selain memiliki banyak destinasi wisata alam, Medan juga mempunyai sajian wisata kuliner yang murah dan lezat. Yuk simak tempat wisata kuliner yang murah dan lezat di medan!

1. Merdeka Walk

Merdeka Walk | Tempat Kuliner di Medan
Merdeka Walk

Tempat kuliner Merdeka Walk merupakan kawasan wisata malam dan wisata kuliner teramai dan terbesar di medan. Berbagai sajian kuliner enak dan lezat dapat anda cicipi ketika anda berkunjung ke medan. Mulai dari sajian soto,Sushi, Lontong Sayur, Sop Buntut dan steak pun tersedia disini.


Asiknya, di tempat wisata merdeka walk juga dapat dijadikan sebagai lokasi seru kegiatan nongkrong anak-anak muda. Disini anda bisa mengikuti perlombaan seperti lomba dance, festival band, dan juga nobar pertandingan sepak bola.


2. Restoran Tip Top

Restaurant Tip Top | Tempat Kuliner di Medan
Restaurant Tip Top

Tempat kuliner yang satu ini sudah sangat populer dikalangan masyarakat medan dan juga para wisatawan. Walaupun desain bangunan restoran tip top bernuansa eropa, akan tetapi sajian kuliner yang disediakan cukup beraneka ragam mulai dari kuliner lokal sampai kuliner khas internasional.
Sedikit bocoran nih, menu kuliner paling top di resto ini adalah roti dan es krim yang dibuat dengan resep asli. Sehingga rasanya mak nyuss dan tak berubah dari gennerasi ke generasi.

3. Kedai Durian Ucok

Ucok Durian | Tempat Kuliner di Medan
Ucok Durian

Rumah Kuliner Medan - Durian tak akan pernah lepas dari kuliner medan, karna durian medan memang sangat terkenal dengan rasa yang sedikit pahit dan dagingnya yang legit.


Kedai Durian Ucok merupakan tempat penjualan durian yang paling laris di medan. Dalam semalam, kedai durian ini mampu menjual sekitar 6.000 sampai 7.000 buah. Harganya juga terbilang muran dan berfariasi sesuai ukuran buahnya.

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "3 Tempat Wisata Kuliner di Medan yang Murah dan Lezat"

Post a Comment